Investasi Rupiah Tanpa Bayar, Hanya Butuh Keanggotaan. Gratis

Atur Kursi di Tempat Kerja Anda Untuk Hindari Sakit Punggung!

Kursi di tempat kerja yang bisa diatur secara ergonomis jarang sekali bisa didapat. Selain itu, setengah dari masalah pada tulang punggung bisa diatasi dengan alat ini.

Jika mungkin anda bisa menyuruh dokter di tempat kerja anda untuk menilai letak kursi kerja anda atau carilah penasihat untuk ergometrie pada tempat kerja. Jangan anggap remeh situasi kerja anda karena anda dapat menderita rasa sakit yang sebenarnya bisa dihindari.

Jika kursi kerja anda tidak sesuai dengan bentuk punggung anda, anda bisa melakukan sebuah trik untuk membantu : Tambahkan sebuah busa di atas alas duduk agar tulang punggung tidak terlalu terbebani. Anda akan bisa merasakan sendiri perbedaannya. Mungkin anda bisa mencari sebuah bola untuk duduk atau sebuah meja berdiri, agar sesekali bisa melakukan beberapa posisi letak tubuh.

Ketika melihat layar komputer, idealnya kepala sedikit menghadap ke bawah. Jika anda menghadap ke atas, tulang leher belakang akan mudah tertekuk. Akibatnya : otot menjadi tegang dan terjadi gangguan aliran darah. Oleh karena itu, perhatikan pada waktu membaca dan menulis, leher sebaiknya dalam posisi tegak.

Dan anda berpegangan pada aturan penting : Tulang punggung membutuhkan gerakan. Perbanyak istirahat ketika duduk lama dan lakukan sedikit peregangan untuk tulang punggung. Angkat lengan anda ke atas kepala atau tarik bahu ke belakang, akan membawa kemudahan untuk tulang belakang.

Lakukan istirahat satu sampai dua kali setiap jamnya, agar punggung bisa bergerak ringan. Tempelkan gambar yang berisi latihan-latihan di atas meja kantor : Dengan demikian, anda bisa meringankan otot-otot kaku anda.

Artikel Kesehatan Pilihan